Wisata Sepeda di San Antonio PIK

Keindahan promenade San Antonio PIK

Saat Hari Natal lalu saya gowes sendirian ke arah Pantai Indah Kapuk (PIK). Di sana sudah janjian dengan teman saya Andre, yang juga gowes dari rumahnya.

Awalnya saya sempatkan untuk menuju pulau reklamasi. Tepatnya di dua jembatan yang menghubungkan pulau-pulau ini untuk menikmati pemandangan lautnya yang indah. Dan juga tentunya foto di batas propinsi DKI Jakarta dan Banten yang iconic.

Foto di perbatasan Banten DKI Jakarta di jembatan PIK 2

Tapi sebetulnya bukan spot itu yang saya tuju. Saya janjian dengan Andre untuk melihat area Ruko San Antonio. Ruko baru dengan promenade yang cantik.

Ya, inilah tempat berwisata sepeda baru yang hadir di kompleks San Antonio PIK. Tempatnya asyik untuk jogging dan bersepeda. Walau infrastruktur belum sepenuhnya jadi, tapi tempat ini dijamin akan segera jadi tempat yang heits. Karena memberikan suasana wisata outdoor yang menyehatkan dan relatif aman di masa pandemi.

Saksikan selengkapnya suasana di vlog saya berikut ini:

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s