Ulang Tahun Istimewa di Tengah Pandemi

Foto keluarga bermasker untuk mengenang masa-masa perjuangan bersama melawan pandemi

Ulang tahun kali ini patut dikenang secara istimewa. Karena selalu #DiRumahSaja, setiap malam justru kita bisa tarawih berjamaah sekeluarga.

Jadi sesuai tarawih, kita abadikan dengan foto keluarga bermasker bersama kue ulang tahun. Untuk mengenang masa-masa istimewa kita berjuang bersama melawan pandemi Corona.

Sejak pagi ucapan selamat dan doa berdatangan dari rekan kantor, teman dan saudara. Melalui media whatsapp group (paling banyak), Facebook, Instagram, ataupun japri.

Yang paling berkesan seusai sahur, saya mendapat ucapan selamat berbentuk video kekinian yang disiapkan anggota tim HR di kantor. Lengkap dengan pesan dari COO dan CEO kantor juga. Sampai terharu.

Tidak hanya video, anak-anak kantor juga mengirimkan kiriman makanan dan kopi Tuku. Hidangan berbuka puasa kami jadi berlimpah. Apalagi juga ada kiriman dari mantan anggota tim saya yang tak saya sangka juga.

Kue Tar dan kiriman makanan dari teman-teman

Malam harinya saya juga sempatkan untuk melakukan WA Group Call dengan saudara-saudara saya. Secara ulang tahun kakak saya, Mbak Wiwik, juga bertepatan hari ini.

WA Group Call dengan Mbak Wiwik dan saudara kandung saya yang lain

Memang ini ulang tahun penuh Keterbatasan. Karena kondisi pandemi. Tapi ini tak menghalangi kita untuk merayakan dengan bahagia. Dengan tetap terhubung dengan orang-orang yang kita cintai melalui berbagai media.

Istimewa. Alhamdulillah.

 

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s