
Setelah kemarin menghadiri Open House di Nanyang Academy of Fine Arts, hari ini giliran tetangganya, LaSalle College of The Arts yang kita kunjungi sebagai kandidat sekolah Rafif usai SMA.
Ya, disebut tetangga, karena LaSalle lokasinya memang dalam satu neighborhood dengan NAFA. Hanya beda beberapa blok. Masih di area Bugis, Singapore.
Berbeda dengan NAFA, kampus LaSalle lebih terlihat sebagai art school. Bangunan berwarna hitam dengan desain berbentuk prisma. Artistik dan cantik.

Setelah bertemu dengan agen untuk urusan pendaftaran, kami langsung menuju Puttnam School of Animation.
Rafif langsung tenggelam mengamati karya-karya siswa LaSalle yang luar biasa. Desain karakter, skema warna dan environment membuat kita serasa di studio Pixar ataupun Disney. Hebat.

Di dalam Open House ini juga kami menghadiri dua seminar. Yang pertama seminar dari para international students dan yang kedua seminat mengenai karir dan pekerjaan untuk lulusan sekolah Arts. Keduanya menarik. Membuat kami jadi lebih paham mengenai LaSalle, dan juga kemungkinan karir yang bisa Rafif tempuh nanti.

Semoga kamu bisa mengikuti jejak mereka ya le. Diterima di LaSalle dan dapat mengembangkan bakatmu untuk menghasilkan sesuatu yang menginspirasi dunia. Aamiin.
